Sosialisasi Pengelolaan ZIS & DSKL di SMPN 14 & 18 Depok

Dalam rangka mengoptimalkan Pengelolaan Zakat di Lingkungan SMPN 18 & 14 Depok, BAZNAS Kota Depok melakukan Sosialisasi Pengelolaan ZIS di SMPN 18 Depok. (03/02/23)

Kegiatan tersebut diikuti oleh 51  pendidik tenaga kependidikan SMPN 18 dan 34 pendidik tenaga kependidikan. Kegiatan tersebutpun turut di hadiri oleh Wakil Ketua I Bidang Pengumpulan BAZNAS Kota Depok Dr. K.H Encep, MA.

Samsuri S.Pd ,Waka Kurikulum SMPN 18 Depok, dalam sambutannya menyampaikan, ” Kami sampaikan terimakasih atas kesempatan yang baik ini, BAZNAS telah memberikan Sosialisasi Pengelolaan Zakat. Semoga dengan kegiatan seperti ini, dapat menumbuhkan niat dan kesadaran kami bagi kaum Muslim yang telah wajib untuk mengeluarkan Zakatnya dan kami salurkan melalui BAZNAS Kota Depok.” Ucapnya

Sementara itu, Wakil Ketua I BAZNAS Kota Depok, Dr. K.H Encep. M.A menyampaikan, bahwa tujuan dari kegiatan ini untuk memberikan edukasi ZIS, Pengelolaan ZIS yang profesional  melalui BAZNAS Kota Depok,

“BAZNAS Depok Goes To School ini  bertujuan untuk memberikan edukasi ZIS dan pengelolaan UPZ yang baik dan benar, sehingga akan terjadinya peningkatkan ZIS di sekolah”. Ujar Encep Hidayat

Lebih lanjut dipaparkannya, “pengelolaan ZIS memiliki tujuan untuk meningkatkan efektifitas dan efisiensi pengelolaan UPZ dan meningkatkan pemahaman tentang fiqih zakat”, ujarnya

Selain itu pula, sosialisasi ini sangat penting karena untuk mengingatkan jika zakat perintahnya wajib dari Allah kepada umat muslim. Sosialisasi ini sekaligus untuk menyadarkan diri jika zakat memiliki makna menyucikan harta, tambahnya.

Share
You have been successfully Subscribed! Ops! Something went wrong, please try again.

About Us

BAZNAS Kota Depok dibentuk berdasarkan Keputusan Dirjen Bimas Islam No: DJ.II/568 Tahun 2014 tentang Pembentukan BAZNAS Kabupaten/Kota se-Indonesia yang ditetapkan pada tanggal 5 Juni 2014.

Close
Dapatkan arah
'; ';
Tunjukkan pilihan Sembunyikan pilihan
Print Reset
Dapatkan arah ...
Close
Find Nearby Simpan lokasi penanda Dapatkan arah

Quick Links

Donasi

Kurban

YouTube

© 2023 Created with BAZNAS Kota Depok

Scroll to Top
×

Assalaamu'alaikum!

Klik pada kontak dibawah untuk berbicara dengan amil kami via whatsapp

× butuh bantuan?