Sejumlah pengunjung memadati Gedung Depok Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) Center yang berlokasi di Jalan Raya Sawangan, Kecamatan Pancoran Mas, usai diresmikan oleh Wali Kota Depok, Mohammad Idris pada Selasa (24/12/24).
Depok UMKM Center tersebut didirikan oleh Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kota Depok bekerjasama dengan Pemerintah Kota (Pemkot) Depok sebagai wadah untuk mendukung dan memasarkan produk-produk UMKM binaan Baznas Kota Depok
Depok UMKM Center, merupakan program lanjutan dari program Srikandi Pejuang Ekonomi Keluarga, yang telah diberikan modal usaha, dan dibina secara berkelanjutan. Depok UMKM Center, merupakan pusat permodalan, pusat pelatihan, pusat pendampingan dan pusat perizinan UMKM
Ketua BAZNAS Kota Depok Dr Endang Ahmad Yani menyampaikan bahwa Depok UMKM Center tak akan terbentuk dan berjalan sesuai cita-cita jika tidak dijalankan secara bersama dengan lembaga yang peduli kemajuan UMKM,
”Membangun UMKM adalah cita-cita besar yang tidak dapat dilakukan sendiri, kami merasa perlu untuk berkolaborasi dengan berbagai pihat, mulai dari pemerintah pusat, pemerintah daerah, perguruan tinggi, para pegiat UMKM serta seluruh elemen yang peduli akan kemajuan UMKM agar cita-cita besar ini dapat tercapai” Ucap Endang Ahmad Yani
Pada tahun 2022 sampai 2024 BAZNAS Kota Depok telah memberikan dana untuk kemajuan UMKM sebesar 3,5 Miliar, Seluruh akses yang diperlukan bagi UMKM, mengenai permodalan, pelatihan, perizinan sampai produksi akan diberikan melalui program Depok UMKM Center.
”Mari, berkolaborasi bersama, di Depok UMKM Center, demi kemajuan UMKM” Tutur Endang Ahmad Yani