BAZNAS Kota Depok Bantu Dhuafa Jalani Operasi Pemasangan Batok Kepala

BAZNAS Kota Depok bantu biaya operasi pemasangan batok kepala warga RT.04 RW.08 Sawangan Baru.

Ibu Eka yang sehari-harinya bekerja sebagai penjual nasi uduk, mengalami musibah kecelakaan lalu lintas di Depok pada 20 Mei 2022 dan di diagnosa mengalami keretakan pada batok kepalanya, sehingga harus menjalani operasi pemasangan batok kepala di RSUP Fatmawati.

“Penyerahan bantuan biaya operasi kepada warga yang sangat membutuhkan memang kerap kali dilakukan. Penyerahan bantuan bertempat di kantor Sekretariat Baznas Kota Depok, bantuan yang diberikan untuk meringankan beban Ibu Eka dalam pengobatan dari penyakit yang diderita korban” ucap Salsabila selaku tim pendistribusian.

“Saya berterimakasih yang sebesar-besarnya kepada BAZNAS Kota Depok dan kepada seluruh muzaki yang telah membantu jalannya operasi, saya sangat bersyukur karena dengan bantuan ini bisa meringankan biaya operasi saya” ucap Ibu Eka.

Bantuan ini merupakan bagian upaya Baznas Kota Depok untuk membantu masyarakat dalam hal penanganan kesehatan melalui program Depok Sehat.

Semoga bantuan ini bisa membantu Ibu Eka, sehingga bisa sehat dan beraktifitas kembali.

Share
You have been successfully Subscribed! Ops! Something went wrong, please try again.

About Us

BAZNAS Kota Depok dibentuk berdasarkan Keputusan Dirjen Bimas Islam No: DJ.II/568 Tahun 2014 tentang Pembentukan BAZNAS Kabupaten/Kota se-Indonesia yang ditetapkan pada tanggal 5 Juni 2014.

Close
Dapatkan arah
'; ';
Tunjukkan pilihan Sembunyikan pilihan
Print Reset
Dapatkan arah ...
Close
Find Nearby Simpan lokasi penanda Dapatkan arah

Quick Links

Donasi

Kurban

YouTube

© 2023 Created with BAZNAS Kota Depok

Scroll to Top
×

Assalaamu'alaikum!

Klik pada kontak dibawah untuk berbicara dengan amil kami via whatsapp

× Konsultasi